Tingkatkan Pertumbuhan Ekonomi Kuliner, Bekraf Pertemukan 144 Pelaku Usaha dengan Calon Investor
Perhelatan Kreatifood Expo dan Food Startup Indonesia 2019 yang digagas oleh Badan Ekonomi Kreatif (Bekraf) bersama Foodlab telah digelar.
PERHELATAN Kreatifood Expo dan Food Startup Indonesia 2019 yang digagas oleh Badan Ekonomi Kreatif (Bekraf) bersama Foodlab telah digelar beberapa waktu lalu. Hasilnya 15 dari 144 peserta terpilih sebagai finalis.
Direktur Pengembangan Pasar Dalam Negeri Bekraf Yuana Rochma Astuti mengatakan Kreatifood Expo dan Food Startup Indonesia 2019 merupakan tahun keempat rangkaian acara yang diadakan sejak 2016.
“Kegiatan ini diikuti oleh 144 pelaku kreatif sektor kuliner dari berbagai wilayah di Indonesia untuk mengenalkan produk inovatif mereka ke publik, dan diharapkan dapat mempertemukan dengan calon distributor, calon investor dan juga melakukan sinergi antar peserta,” kata Yuana, dalam keterangannya, Senin (22/7).
Kreatifood ini bertujuan untuk meningkatkan subsektor kuliner dengan menghubungkan perusahaan rintisan (start up) kuliner kepada kanal distribusi dan pemasaran produk. Selain itu meningkatkan peluang investasi baru dari sisi permodalan nonperbankan.
“Semoga subsektor kuliner dapat menyumbang pertumbuhan ekonomi kreatif terbesar, selain itu sebagai wujud intervensi pemerintah,” ujar Yuana.
Peserta yang terlibat dikategorikan ke dalam beberapa zona. Antara lain ready to eat, ready to drink, food service, dan food ingredients.
Selanjutnya 50 peserta terpilih dihadapkan program Foodstartup untuk diberikan materi pembekalan, mentoring dari para pembicara ekosistem kuliner tingkat nasional dan internasional.
15 finalis berkesempatan melakukan presentasi business model mereka kepada para juri dan calon investor di hari terakhir acara yang disebut Demoday.
Pemilik Ardena Food Ariguna Napitupulu, salah satu finalis 15 besar mengaku bangga dengan pencapaian kali ini.
Start up yang bergerak dibidang produk makanan beku olahan hasil laut itu diharapkan bisa menjadi terobosan meningkatkan konsumsi ikan di masyarakat.
“Kami bangga sekali bisa terpilih sebagai 50 peserta dari berbagai provinsi yang ada di Indonesia, dan alhamdulillah kami bisa masuk sebagai di 15 besar,” katanya.
Ariguna berharap dengan lolos sebagai finalis Food Startup Indonesia, Ardena Food dapat membuktikan bahwa produk Indonesia dapat bersaing di kancah nasional maupun internasional.
“Alhamdulillah, walaupun tidak menang, tapi kesempatan ini telah membuka akses kepada para calon investor, ada beberapa yang menunjukkan minat,” ujar Ariguna,
Kepala Pemasaran Ardena Food Cikhita Virginia mengatakan acara yang diadakan tersebut sangat bermanfaat karena bisa mengedukasi pengunjung tentang produknya Ardena Food serta memberikan peluang bertemu dengan distributor distributor besar.
Bekraf
Badan Ekonomi Kreatif
Kreatifood Expo dan Food Startup Indonesia 2019
Food Start Up
starup
star up
finalis star up
pelaku kreatif sektor kuliner
calon distributor
calon investor
ekosistem kuliner
UPDATE Tinggi Muka Air Selasa 2 Maret 2021: Begini Kondisi Katulampa, Pintu Air Pasar Ikan Siaga 3 |
![]() |
---|
Ferdinand Sebut Neraka Akan Lebih Banyak Dihuni Orang Mabuk Agama daripada Orang Mabuk Miras |
![]() |
---|
PROFIL Putri Wapres Try Sutrisno Ternyata Dokter Gigi, Istri Jenderal TNI Mantan Menteri Pertahanan |
![]() |
---|
Promo KFC Hari Ini Paket Hemat 5 Ayam Goreng dan 3 Nasi Putih Cuma Rp 68.000-an |
![]() |
---|
Fakta Video Karyawati di Ancol Dilecehkan Bosnya, Begitu Masuk Ruangan Minta Dilayani Nafsunya |
![]() |
---|