Kabar Seleb
Doa Ustaz Arifin Ilham yang Pertemukan Syahrini dan Reino?
Semua jasa dan doa Usztaz Arifin Ilham membuat kehidupan Syahrini berubah drastis
Penulis: Arie Puji Waluyo | Editor: AC Pinkan Ulaan
WARTA KOTA, SENTUL - Almarhum KH Muhammad Arifin Ilham rupanya meninggalkan banyak kesan mendalam bagi penyanyi Syahrini (36).
Hal itu karena Syahrini rutin setiap tahun membuat acara santunan kepada anak-anak yatim, di Masjid Az Zikra, di Perumahan Bukit Az Zikra Sentul, Bogor, Jawa Barat, yang didirikan oleh KH Muhammad Arifin Ilham itu.
Semua jasa dan doa dari Ustaz Arifin Ilham, membuat kehidupan pemilik nama lengkap Rini Fatimah Zailani ini berubah drastis.
Salah satu doa yang paling manjur dirasakan wanita yang akrab disapa Incess Syahrini itu, adalah dirinya saat ini tidak sendiri lagi, alias sudah menikah.
Bahkan pertemuannya dengan Reino Barack, pria yang kini berstatus sebagai suami Syahrini, adalah berkat doa Ustaz Arifin.
Syahrini resmi dinikahi Reino di Masjid Camii Tokyo, Jepang, pada 27 Februari 2019, juga berkat doa dari Arifin Ilham.
"Incess menggelar acara Syahrini Berbagi kali ini, ingin mengenang mendiang Ustaz Arifin Ilham. Beliau sudah temenan lama dengan almarhum kakak Inces, Ridwan Zaelani," kata Syahrini yang didampingi Reino, usai menggelar acara Syahrini Berbagi, di Masjid Az Zikra, Sabtu (1/6/2019).

Doa dari Arifin Ilham yang diingat pelantun Sesuatu itu adalah doa di tahun 2018. Ketika dia menggelar acara Syahrini Berbagi, ulama ternama Indonesia itu mendoakannya agar segera mendapatkan jodoh dan disegerakan menikah.
"Incess ingat betul, tahun lalu, di bulan yang sama (Ramadan), Incess duduk di sini bersama beliau (Arifin Ilham). Incess didoakan segera mendapatkan jodoh dan menikah. Doanya pun diijabah sama Allah," ucapnya.
"Sekarang Incess sudah menikah dengan Reino Barack. Sekarang, beliau (Arifin Ilham) sudah tiada dan doa itu akan Incess ingat terus sampai kapan pun," tambahnya.
Pemilik jargon "Maju Mundur Cantik" dan "Jambul Katulistiwa" itu menganggap keluarga Arifin Ilham sudah seperti keluarganya sendiri.
Mengapa tidak, Syahrini mengatakan bahwa ibunda Arifin Ilham membantu ibundanya mengurusi anak-anak yatim dan juga Masjid Az Zikra.
"Disini ada ibunda Ustaz (Arifin Ilham). Ibu, Incess ucapkan belasungkawa dan duka cita yang sedalam-dalamnya. Makasih ibu buat semua bantuannya dan tidak pernah absen di acara Syahrini ini," katanya.
Lebih lanjut, Syahrini mendoakan agar Arifin Ilham dan kakaknya, Ridwan Zaelani mendapatkan tempat yang layak di sisi Allah SWT.