Ustaz Arifin Ilham Meninggal

Kenangan Tak Terlupakan, Ustaz Arifilm Ilham Minta Putranya Alvin Faiz Menikah Muda

"Logikanya enggak masuk akal aja, masih usia 17 tahun tiba-tiba disuruh nikah, jadi momen itu yang nggak bisa dilupain."

Penulis: Luthfi Khairul Fikri | Editor: Intan Ungaling Dian
Kolase TribunStyle
Arifin Ilham bersama anak Alvin Faiz dan menantunya, Larissa Chou (kanan). 

Putra sulung almarhum Ustaz Arifin Ilham, Muhammad Alvin Faiz menceritakan kenangan manis bersama sang ayah.

Menurut Alvin Faiz, Arifin Ilham  pernah meminta anak untuk menikah muda.

"Kenangan yang paling diinget hingga kini, saat Abi umumkan di hadapan ribuan jemaah pengajian rutin kalau Alvin akan menikah," ucap Alvin Faiz.

Dia mengatakannya di Masjid Az Zikra Sentul, Bogor, Jawa Barat, Kamis (23/5/2019).

Saat itu, dia mengaku kaget. Alasannya, permintaan sang ayah masih terlalu dini karena usianya saat itu baru 17 tahun.

"Logikanya enggak masuk akal aja, masih usia 17 tahun tiba-tiba disuruh nikah, jadi momen itu yang nggak bisa dilupain," ucap Alvin.

5 Cara Membuat Anda Bahagia, Lakukan Aktivitas Ini Secara Rutin dan Mulai dengan Senyuman

7 Manfaat Kesehatan Mereguk Teh Daun Mint, Hati-hati Untuk Penderita Maag Minum Teh Herbal Ini

Namun, kata  Alvin, permintaan Arifin Ilham itu serius, bukan main-main.

Usai menggelar pengajian, siang saat itujuga,  Alvin diajak Arifin Ilham untuk melamar seorang gadis. 

 "Alvin percaya ketika Abi minta itu yang terbaik, Abi langsung umumkan ke jamaah. Karena habis itu pengajian bulanan, lalu siangnya lamaran dan 2 bulan kemudian nikah," katanya.

Bahkan, sang ibunda saat itu sempat tidak setuju atas permintaan sang ayah.

Namun Alvin percaya bahwa permintaan almarhum Ustaz Arifin Ilham itu semua ada hikmahnya.

 "Mama tidak setuju, tapi pasti semua ada hikmahnya, Alvin sudah merasakan. Keputusan Abi itu sesuai istiqoroh, dan Abi dapet mimpi, serta abi juga istiqoroh," ucapnya.

Rahasia Luna Maya Menjaga Bentuk Tubuh Tetap Ideal dan Langsing

Cara Luna Maya Menjaga Asupan Makanan dan Minuman saat Berbuka Puasa dan Sahur Ramadan

Menurutnya, mimpi ayah nya itu menggambarkan  Alvin sedang berdagang dengan seorang wanita.

"Mimpi Abi itu saya berdagang, nggak sendiri tapi dengan seorang wanita, deskrispisnya sesuai istri saya sekarang," katanya.

"Itu yang dilihat dimimpi Abi dan mungkin ini jalan terbaik. Itu nggak akan Alvin lupakan" katanya.

Alvin Faiz mempersunting Larissa Chou pada 16 Agustus 2016. Pernikahan mereka kini telah dikaruniai anak bernama Yusuf yang dilahirkan pada 9 Juni 2017.

Sumber: Warta Kota
BERITATERKAIT
  • Ikuti kami di
    KOMENTAR

    BERITA TERKINI

    © 2023 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved