Kabar Artis

Hamil Sambil Melaksanakan Ibadah Puasa, Kartika Putri: Alhamdulillah Semua Diberi Kemudahan

Pesinetron dan pemain film Kartika Putri sedang hamil anak pertama ditengah menjalankan ibadah puasanya. Ia merasa diberi kelancaran beribadah.

Penulis: Luthfi Khairul Fikri | Editor: Irwan Wahyu Kintoko
Luthfi Khairul Fikri
Pemain sinetron dan film Kartika Putri menceritakan kehamilan pertamanya disela syuting di TransTV, Jalan Kapten Tendean, Mampang Prapatan, Jakarta Selatan, Selasa (14/5/2019). 

Pemain sinetron dan film Kartika Putri (28) sedang berbadan dua.

Saat ini Karput --sapaan akrab Kartika Putri-- mengandung bayi berusia empat bulan lebih seminggu.

Meski sedang mengandung anak pertamanya buah pernikahan bersama Habib Usman bin Yahya, Kartika Putri tetap menjalankan ibadah puasa di bulan Ramadan 1440 Hijriah ini.

Pemain sinetron dan film Kartika Putri menceritakan kehamilan pertamanya disela syuting di TransTV, Jalan Kapten Tendean, Mampang Prapatan, Jakarta Selatan, Selasa (14/5/2019).
Pemain sinetron dan film Kartika Putri menceritakan kehamilan pertamanya disela syuting di TransTV, Jalan Kapten Tendean, Mampang Prapatan, Jakarta Selatan, Selasa (14/5/2019). (Luthfi Khairul Fikri)

Menurut Kartika Putri, selama beribadah puasa di bulan Ramadan yang dijalaninya kali ini, ia merasa banyak mendapatkan kemudahan dan keringanan.

"Alhamdulillah, tadinya sempat khawatir (puasa ditengah kehamilannya). Ternyata justru lebih ringan banget dan nggak merasakan seperti orang yang sedang hamil," kata Kartika Putri, Selasa (14/5/2019).

Kartika Putri Sebut Enak Nikah Sama Duda, Sudah Pengalaman

VIDEO: Kartika Putri dan Habib Usman Bin Yahya Ingin Punya Anak Laki-laki

"Sometimes malah sempat lupa kalau lagi hamil," lanjut Kartika Putri disela berbincang setelah syuting di Gedung TransTV, Jalan Kapten Tendean, Mampang Prapatan, Jakarta Selatan.

Saat hamil, kata Kartika Putri, kebiasaannya seperti ngabuburit selama berpuasa juga tidak pernah berubah.

Pemain sinetron dan film Kartika Putri menceritakan kehamilan pertamanya disela syuting di TransTV, Jalan Kapten Tendean, Mampang Prapatan, Jakarta Selatan, Selasa (14/5/2019).
Pemain sinetron dan film Kartika Putri menceritakan kehamilan pertamanya disela syuting di TransTV, Jalan Kapten Tendean, Mampang Prapatan, Jakarta Selatan, Selasa (14/5/2019). (Luthfi Khairul Fikri)

"Setiap sore tetap jalan-jalan di komplek perumahan mencari makanan berbuka. Ngabuburit itu kayak lupa kalau aku sekarang lagi hamil," kata Kartika Putri.

Walau demikian, Kartika Putri tetap melakukan konsultasi dan memeriksakan kandungan ke dokter kandungan, serta tetap memperbanyak mengonsumsi minum air putih.

Hamil Buat Kartika Putri Manja dan Takut Suaminya Nakal

Kartika Putri Dilarang Kerja oleh Habib Usman Karena Hamil

"Kemarin sempat periksa dan bayinya tetap sehat. Cuma diminta dokter untuk memperbanyak minum biar ketubannya tetap bagus," kata perempuan yang sekarang berhijab kelahiran Palembang, Sumatera Selatan, itu.

Kartika Putri berharap, janin bayi dalam kandungannya itu berjenis kelamin laki-laki. Harapan serupa juga diungkapkan Habib Usman bin Yahya.

"Kalau kata habib jenis kelaminnya apa saja, yang penting laki. Kalau aku apa saja yang penting laki juga. Maunya laki-laki deh," kata Kartika Putri tertawa.

Sumber: Warta Kota
  • Ikuti kami di
    KOMENTAR

    BERITA TERKINI

    © 2023 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved