Malaysia Masters 2019
Greysia/Apriyani Takluk dari Unggulan 1 Asal Jepang
Greysia/Apriyani harus mengakui ketangguhan unggulan 1 itu melalui pertarungan tiga game 18-21 21-16 21-16 selama 75 menit.
INDONESIA kehilangan 1 gelar di Malaysia Masters 2019 setelah ganda putri Indonesia Greysia Polii/Apriyani Rahayu gagal mengatasi lawannya ganda Jepang Yuki Fukushima/Sayaka Hirota, Minggu (20/1/2019).
Di final, Greysia/Apriyani harus mengakui ketangguhan unggulan 1 itu melalui pertarungan tiga gim 18-21 21-16 21-16 selama 75 menit.
Ini menjadi kekalahan keenam Greysia/Apriyani atas Fukushima/Hirota dari 8 pertemuan keduaya.
• Edy Rahmayadi Akui Gagal Pimpin PSSI
Greysia/Apriyani hanya bisa menang dua kali di Perancis Open 2017 dan Korea Open 2017. Setelah itu, ganda putri terbaik Indonesia ini sulit menembus pertahanan ganda Jepang yang menempati peringkat 1 dunia itu.
Harapan membawa pulang gelar masih ada di pundak ganda putra Kevin Sanjaya Sukamujo/Marcus Fernaldi Gideon yang akan bertanding sore nanti melawan wakil tuan rumah Ong Yew Sin/Teo Ee Yi.