Atep Terkejut dan Menangis Harus Tinggalkan Persib Bandung di Detik-detik Terakhir Keputusan

Atep mengaku terkejut harus meninggalkan Persib Bandung setelah kontraknya tidak diperpanjang oleh manajemen untuk mengarungi kompetisi musim depan.

Antara/Imam Santoso
Menteri Pemuda dan Olahraga Imam Nahrawi (ketiga kiri) bersama mantan pemain Persib Bandung Atep Rizal (ketiga kanan) mengunjungi Lapangan Sepak Bola Lodaya Sakti di Desa Cisayong, Kecamatan Cisayong, Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat, Selasa (15/1/2019). 

PEMAIN sayap Atep mengaku terkejut harus meninggalkan Persib Bandung setelah kontraknya tidak diperpanjang oleh manajemen untuk mengarungi kompetisi musim depan.

"Iya, mengejutkan. Saya memang sudah memprediksi akan ke arah sana (tidak akan diperpanjang), tapi ini mengejutkan karena di detik terakhir keputusannya seperti itu," ujar Atep saat dihubungi melalui sambungan telepon, Selasa (15/1/2019).

Kabar kontraknya tidak diperpanjang diterima Atep melalui sambungan telepon dari manajemen pada Sabtu (12/1/2019).

Ia pun menangis menerima kabar tersebut.

Tapi, Atep berusaha tegar dengan keputusan manajemen dan pelatih Miljan Radovic. Meski berat, mau tidak mau ia harus angkat kaki dari skuat `Maung Bandung`.

"Yang pertama saya ajak bicara setelah mendapat keputusan itu adalah istri. Saya tanya kepada istri `kamu sudah siap dengan keputusan ini?`. Ya, mungkin istri juga berat. Apalagi saya berada di sini cukup lama," kata Atep seperti dilansir Antara.

Meski berat meninggalkan Persib, Atep mengaku sudah memiliki kepuasan tersendiri. Sebab, ia turut menjadi bagian penting Persib saat mengakhiri dahaga 19 tahun puasa gelar dengan menjuarai ISL 2014.

"Mimpi saya kembali ke Persib dan membawa trofi berhasil di 2014. Momen itu akan diingat abadi oleh saya," ujarnya.

Ia belum memikirkan langkah selanjutnya setelah dilepas Persib. Yang pasti, ia akan menemui manajemen untuk berpamitan. Atep bahkan sudah berpamitan kepada beberapa pemain.

Secara khusus, Atep mengucapkan terima kasih sekaligus salam perpisahan kepada Bobotoh. Ia berharap Persib bisa meraih prestasi ke depan sepeninggalnya.

"Terima kasih banyak kepada Bobotoh yang sudah menerima saya selama 10 musim di Persib dan sudah mengapresiasi saya selama berada di Persib," katanya.

"Saya tidak akan besar seperti ini walaupun selama perjalanan ada pro dan kontra terhadap saya. Tetapi saya akan tetap sayang sama kalian dan sekarang saya menjadi Bobotoh sama dengan kalian," ujar Atep.

Pesan Supardi ke Atep

Langkah mengejutkan diambil Persib dalam memutuskan tidak memperpanjang ikatan kontrak Atep.

Halaman
123
Sumber:
BERITATERKAIT
  • Ikuti kami di
    KOMENTAR

    BERITA TERKINI

    Klub
    D
    M
    S
    K
    GM
    GK
    -/+
    P
    1
    PSM Makasar
    34
    22
    9
    3
    63
    8
    35
    75
    2
    Persija Jakarta
    34
    20
    6
    8
    47
    11
    20
    66
    3
    Persib
    34
    19
    5
    10
    54
    25
    4
    62
    4
    Borneo
    34
    16
    9
    9
    64
    18
    24
    57
    5
    Bali United
    34
    16
    6
    12
    67
    21
    14
    54
    © 2023 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved