Ramadan 2018

Banyak PMKS dari Luar Kota, Sandiaga : Kalau Masuk Jakarta Harus Punya Skill

Momen Ramadan identik dengan menjamurnya penyandang masalah kesejahteraan sosial (PMKS) di jalanan.

Penulis: Yosia Margaretta | Editor: Hertanto Soebijoto
WARTA KOTA/RANGGA BASKORO
Enam Penyandang Masalah Kesejahteraan Sosial (PMKS) yang sering menggunakan kolong jembatan sebagai tempat bermukim, diamankan petugas P3S Suku Dinas Sosial Jakarta Pusat, Kamis (25/1/2018). 

MOMEN Ramadan identik dengan menjamurnya penyandang masalah kesejahteraan sosial (PMKS) di jalanan.

Salah satu permasalahan lainnya adalah banyak PMKS yang merupakan masyarakat dari daerah lain dan ke Jakarta untuk mengais uang.

Wakil Gubernur DKI Jakarta, Sandiaga Uno memberikan pemahaman bahwa warga yang berasal dari luar daerah harus memiliki kemampuan khusus.

Baca: Tangani PMKS, Pemkot Tangerang Jelaskan Pentingnya Ketersediaan Data Akurat

"Ya itu kita berikan satu pemahaman bahwa kalau masuk Jakarta itu harus punya skill yang dibutuhkan oleh dunia usaha maupun ibu kota kita," ujar Sandiaga di Balaikota, Rabu (23/5/2018).

"Karena kalau datang ke Jakarta tanpa skill itu akan sangat susah untuk bersaing. Pelatihan harus dilakukan baik di hulunya baik di daerah-daerah itu. Dan kita ingin mengarahkan mereka sebetulnya untuk kedaulatan pangan kita," tambahnya.

Sumber: Warta Kota
BERITATERKAIT
  • Ikuti kami di
    KOMENTAR

    BERITA TERKINI

    © 2023 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved