All England 2018

Ini Hasil Semifinal All England 2018

Tiongkok bahkan sudah memastikan 1 gelar dari nomor tungga putra setelah dua pebulu tangkis Tiongkok lolos ke final yakni Shi Yuqi dan Lin Dan.

Twitter
Logo All England 2018 

WARTA KOTA.COM,BIRMINGHAM - Jepang dan Tiongkok menjadi negara paling banyak mengirim wakilnya ke babak final All England 2018.

Tiongkok bahkan sudah memastikan 1 gelar dari nomor tungga putra setelah dua pebulu tangkis Tiongkok lolos ke final yakni Shi Yuqi dan Lin Dan.

Jepang dan Tiongkok masing-masing mengirim 3 wakil di final All England 2018.

Tiga negara lain yang lolos ke final adalah Denmark, Taiwan, dan Indonesia.

Indonesia hanya diwakilkan oleh Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon.

Berikut hasil semifinal All England 2018:

1. Tunggal Putri:
- TaiTzu Ying [1] (Taiwan) Vs Chen Yufei [8] (Tiongkok): 21-15 20-22 21-13
- Akane Yamaguchi [2] (Jepang) Vs Pusarla V. Sindhu [4] (India): 19-21 21-19 21-18

2. Tunggal Putra:
- Shi Yuqi [7] (Tiongkok) Vs Son Wan Ho [5] (Korea): 21-17 21-14
- Lin Dan [6] (Tiongkok) Vs Huang Yuxiang (Tiongkok): 21-14 13-21 21-11

3. Ganda Putri:
- Kamilla Rytter Juhl/Christinna Pedersen [3] (Denmark) Vs Mayu Matsumoto/Wakana Nagahara (Jepang): 21-15 22-20
- Yuki Fukushima/Sayaka Hirota [4] (Jepang) Vs Shiho Tanaka/Koharu Yonemoto [5] (Jepang): 16-21 21-10 21-12

4. Ganda Putra:
- Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon [1] Vs Mads Conrad-Petersen/Mads Pieler Kolding [6] (Denmark): 21-11 21-19
- Mathias Boe/Carsten Mogensen [2] (Denmark) Vs Hiroyuki Endo/Yuta Watanabe (Jepang): 21-17 21-17

5. Ganda Campuran:
- Yuta Watanabe/Arisa Higoshino (Jepang) Vs Zhang Nan/Li Yinhui [8] (Tiongkok): 21-14 21-18
- Zheng Siwei/Huang Yaqiong [5] Tiongkok Vs Mathias Christiansen/Christinna Pedersen [6] (Denmark): 18-21 21-14 21-19

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved