Kasus First Travel

Lalu Lintas di Bandara Soekarno-Hatta Ramai Lancar

Arus lalu lintas di Bandara Soekarno-Hatta, Tangerang, Banten, ramai lancar pada Senin (9/10/2017) pagi.

WARTA KOTA/ANDIKA PANDUWINATA
Arus lalu lintas di Bandara Soekarno-Hatta, Tangerang, Banten, ramai lancar pada Senin (9/10/2017) pagi. 

WARTA KOTA, TANGERANG - Arus lalu lintas di Bandara Soekarno-Hatta, Tangerang, Banten, ramai lancar pada Senin (9/10/2017) pagi. Kendaraan berdatangan masuk dari arah Jakarta maupun Tangerang.

Pantauan Wartakotalive.com, sejumlah mobil mendominasi kepadatan arus lalu lintas di Bandara Soetta, begitupun sepeda motor yang melaju di jalur yang sudah ditetapkan.

Jalur di Jalan Parimeter Selatan juga tampak ramai lancar dari kedua ruas jalan, sebagai akses penghubung Bandara Soetta ke arah Tangerang.

Baca: Pemilik Nikahsirri.com Berniat Ganti Istilah Lelang Perawan, tapi Keburu Diciduk Polisi

Lalu lintas ke tiap-tiap Terminal di Bandara Soetta juga tanpa hambatan, baik ke Terminal 1, 2, 3, serta area perkantoran.

Sampai berita ini diturunkan, arus lalu lintas masih ramai lancar di Bandara Soekarno Hatta, Tangerang sekitar pukul 08.00 WIB. (*)

Sumber: WartaKota
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved