HUT Kemerdekaan RI
Cut Meyriska: Perjuangan Pahlawan Luar Biasa
Setiap 17 Agustus, Indonesia merayakan hari kemerdekaannya, setelah tahun 1945 merdeka dari segala upaya penjajahan dari negara asing.
Laporan Wartawan Wartakotalive.com, Arie Puji Waluyo
WARTA KOTA, SENAYAN - Setiap 17 Agustus, Indonesia merayakan hari kemerdekaannya, setelah tahun 1945 merdeka dari segala upaya penjajahan dari negara asing.
Tahun 2017, Indonesia sudah berusia 72 tahun. Apakah selama itu Indonesia sudah merdeka dan masyarakat sudah mengalami kebebasan dari penjajahan apapun?
Pemain sinetron Cut Meyriska (24) mengatakan bahwa kemerdekaan sangat berarti bagi dirinya yang juga masyarakat Indonesia.
"Kemerdekaan ya sangat berarti lah buat kita," kata Cut Meyriska ketika ditemui di kawasan Senayan beberapa waktu lalu.
Baca: Ribuan Kendaraan Terjaring Dalam Bulan Tertib Trotoar di Jakarta Barat
Menurut wanita yang akrab disapa Chika itu, merayakan kemerdekaan merupakan sebuah bentuk penghargaan terhadap jasa-jasa luar biasa dari pahlawan Indonesia.
Akibat jasa pahlawan, masyarakat Indonesia bisa terus menikmati semua kegiatan tanpa tekanan dari penjajahan yang sebelumnya pernah terjadi di Indonesia sebelum merdeka.
"Arti kemerdekan itu luar biasa! Kemerdekaan itu adalah kalau kita flashback zaman dulu ya, begitu hebat pejuang-pejuang untuk kemerdekaan Indonesia," ucapnya.
Lanjut Chika, ia berharap anak-anak muda bisa terus menghargai jasa-jasa pahlawan yang sudah memerdekakan Indonesia dari segala penjajahan yang ada.
Baca: Rianti Cartwright Jagoan Crumble Cake
"Tapi ya semoga anak-anak muda yang baru sekarang ini, supaya terus mengharagai juga jasa pahlawan. Karena anak-anak muda zaman sekarang itu banyak yang lupa dengan kemerdekaan, cuek, dan seharusnya kembali kayak dulu lagi lah, ingat pejuang-pejuang kita seperti apa dan kita harus tetap berkarya, dan kita tetap perjuangkan Indonesia. Jadi kita berharap pemuda pemudi Indonesia memberikan yang terbaik untuk Indonesia," ujar Cut Meyriska.