Pilkada DKI Jakarta
Anies-Sandi Bakal Naikan Kelas PKL
Calon Wakil Gubernur DKI Jakarta, Sandiaga Salahudin Uno juga menyambangi lokasi pedagang di Masjid Sunda Kelapa, Menteng, Jakarta Pusat pada Selasa
Penulis: | Editor: Andy Pribadi
WARTA KOTA, MENTENG -- Tidak hanya menampung aspirasi Pedagang Kaki Lima (PKL) di Posko Pemenangan Anies-Sandi Melawai, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Calon Wakil Gubernur DKI Jakarta, Sandiaga Salahudin Uno juga menyambangi lokasi pedagang di Masjid Sunda Kelapa, Menteng, Jakarta Pusat pada Selasa (28/2).
Dalam kesempatan tersebut, pria yang berpasangan dengan Anies Baswedan dalam Pilkada DKI Jakarta itu bertemu dengan Agus, seorang pedagang tongseng kambing.
Berbeda dengan perjumpaannya dengan pedagang, kali ini Sandi terlihat banyak bertanya mengenai usaha yang dijalani Agus dan pedagang lainnya.
"Kalau di sini kita (pedagang) ada 23 pedagang pak, semuanya binaan (Pemprov DKI Jakarta). Tapi kondisinya ya begini (kurang tertata), masih banyak harus dirapihin," ungkap Agus menemani Sandi menikmati seporsi tongseng kambing.
Meyakinkan Agus, suami Nur Asia itu menyampaikan jika PKL yang termasuk dalam Usaha Kecil dan Menengah (UKM) akan didaftarkan dalam program OK OCE (One Kecamatan One Center for Entrepreneurship), sehingga setiap pedagang berhak mendapatkan permodalan dan pendampingan usaha.
"Permodalan, skillnya sampai packaging-nya akan kita tingkatkan. Jadi ke depannya juga pedagang bukan hanya di sini, tapi juga ada di tempat lain juga, seperti di mall, bukan di basement, tapi di lantai atas, jadi ada peningkatan dari semula usaha kecil, naik jadi menengah dan atas," ungkap Sandi.
"Ke depannya juga akan ada keseimbangan, penataan akan dapat dirasakan seluruh kalangan, bukan hanya kalangan atas, tetapi juga pedagang yang sudah lama berjualan," tutupnya menambahkan. (dwi)
Pengamat Sebut Duet Sahroni-Airin di Pilkada DKI Jakarta akan Berat, Jika Ketemu Anies Baswedan |
![]() |
---|
Duet Sahroni-Airin Dianggap Miliki Posisi Tawar Menarik Jadi Cagub dan Cawagub DKI Jakarta |
![]() |
---|
Airlangga Hartarto Sebut Nama Ahmad Sahroni dan Airin yang Santer Bakal Duet di Pilkada DKI 2024 |
![]() |
---|
Sandiaga Uno Dikabarkan Maju di Pilkada DKI, Sekjen Gerindra: Saya Belum Buka Saku Prabowo |
![]() |
---|
Pilkada Diundur ke Tahun 2024, Prasetio Tegaskan Pemerintah Tidak Mau Jegal Anies Jadi Gubernur Lagi |
![]() |
---|