Pilkada DKI Jakarta
LKPI Kumpulkan 500 Sampel TPS untuk Quick Count Pilkada DKI
Direktur Riset LKPI, Tatak Ujiyati, mengatakan, ada dua metode penghitungan yang dilakukan, yakni, Quick Count dan Exit Poll.
Laporan Wartawan Wartakotalive.com, Acep Nazmudin
WARTA KOTA, MENTENG -- Lembaga Konsultan Politik Indonesia (LKPI) bakal melaksanakan perhitungan cepat Pilkada DKI Jakarta, Rabu (15/1/2017).
Direktur Riset LKPI, Tatak Ujiyati, mengatakan, ada dua metode penghitungan yang dilakukan, yakni, Quick Count dan Exit Poll.
"Kami menggabungkan dua metode survey, dengan sampel yang diambil dari 500 TPS dan melibatkan 1.000 responden secara random di seluruh enam kota dan kabupaten di DKI Jakarta," kata Tatak kepada Warta Kota, Selasa (14/2/2017).
Tatak mengatakan, dua metode survey tersebut memiliki perbedaan mendasar.
Quick count diambil langsung dari hasil penghitungan suara di TPS berupa sampel, sementara exit poll menanyakan langsung celon pilihan responden setelah mereka keluar dari bilik suara.
"Maka dari itu quick count biasanya lebih akurat, dan margin of errornya kecil hanya sekitar 0,5 persen," kata dia.
Sementara untuk exit poll, kata dia, bisa jadi hasilnya meleset jauh dari hasil yang akan dirilis oleh KPU nanti. Lantaran, exit poll merupakan opini dari responden.
"Tapi dengan exit poll kita bisa tahu alasan mengapa calon A bisa menang dan calon B bisa kalah," ungkap dia.
Tatak mengatakan, untuk hasil survey keduanya, bisa diketahui hasilnya paling cepat pada pukul 12.00 WIB.
Pengamat Sebut Duet Sahroni-Airin di Pilkada DKI Jakarta akan Berat, Jika Ketemu Anies Baswedan |
![]() |
---|
Duet Sahroni-Airin Dianggap Miliki Posisi Tawar Menarik Jadi Cagub dan Cawagub DKI Jakarta |
![]() |
---|
Airlangga Hartarto Sebut Nama Ahmad Sahroni dan Airin yang Santer Bakal Duet di Pilkada DKI 2024 |
![]() |
---|
Sandiaga Uno Dikabarkan Maju di Pilkada DKI, Sekjen Gerindra: Saya Belum Buka Saku Prabowo |
![]() |
---|
Pilkada Diundur ke Tahun 2024, Prasetio Tegaskan Pemerintah Tidak Mau Jegal Anies Jadi Gubernur Lagi |
![]() |
---|