Siti Badriah Bantah Operasi Plastik Meski Malas Pakai Make Up
Dia jarang tampil di media massa, Sibad, sapaan Siti Badriah, terlihat lebih cantik dan seksi.
WARTA KOTA, MAMPANG PRAPATAN -- Penyanyi dangdut dan pesinetron Siti Badriah mengaku, dirinya seperti ibu-ibu, karena malas untuk me-make up dirinya.
"Masa sih (cantik)? Ya allah. Enggak ada tips. Malah aku seperti emak-emak karena jarang make up, saat bangun tidur," kata Siti Badriah.
Hal itu ia katakan ketika ditemui di gedung Trans TV, Jalan Kapten Tendean, Mampang Prapatan, Jakarta Selatan, Selasa (10/1/2016).
Namun, oleh karena dia jarang tampil di media massa, Sibad, sapaan Siti Badriah, terlihat lebih cantik dan seksi.
Namun, ia menegaskan kalau dirinya tida melakukan operasi plastik atau sebagainya, untuk mempercantik diri.
"Aku yang alami saja," ucapnya.
Menurut Sibad, operasi plastik adalah hal yang seram. Namun, jika tidak ada efek samping dari operasi plastik, ia mau melakukannya.
"Kalau enggak ada bahayanya mau (operasi plastik). Tapi saya enggak dioperasi ya alhamdulillah. Keinginan filer ada sih," ujar Siti Badriah. (Arie Puji Waluyo)