Ashanty Melahirkan dengan Operasi Caesar

"Ashanty sudah melahirkan melalui operasi caesar. Alhamdulillah jenis kelamin anakku laki-laki dan kondisinya sehat," kata Anang.

Instagram @ananghijau
Anang Hermansyah mengunggah foto bayi yang lahir dari sang istri tercinta, Ashanty pada pukul 10.30 WIB, di akun sosial media instagram miliknya @ananghijau, Jumat (28/10). 

WARTA KOTA, PALMERAH - Keluarga musisi dan politikus Anang Hermansyah (47) tengah dilanda perasaan yanng sangat bahagia.

Kebahagiaan tersebut dikarenakan Anang dikaruniai seorang putra atau anak kedua dari hasil pernikahannya bersama dengan Ashanty.

Baca: Aurel Tidak Setuju Nama Adik Barunya

Saat dihubungi melalui aplikasi pesan, Jumat (28/10) Anang menjelaskan kalau sang istri telah melahirkan bertepatan dengan Hari Sumpah Pemuda, pukul 07.05 WIB di Rumah Sakit Medistra, Gatot Subroto, Jakarta Selatan.

Baca: Horee, Anang Hermansyah Punya Anak Lagi

"Ashanty sudah melahirkan melalui operasi caesar. Alhamdulillah jenis kelamin anakku laki-laki dan kondisinya sehat," kata Anang.

Mantan suami penyanyi Krisdayanti ini menamahkan, bayi laki-lakinya itu lahir dengan berat 3,1 kg dan panjangnya 50 cm.

"Kondisi Ashanty saat ini alhamdulillah sangat sehat," tegas Anang.

Lanjut Anang, ia menuliskan nama anak kedua hasil pernikahannya bersama Ashanty ialah Arsya Akbar Hermansyah.

"Arsya dari kata 'Arasy' yang diartikan 'Tahta Tuhan' dan Akbar diartikan sebagai besar. Sementara Hermansyah adalah nama belakang saya," ‬ucap Anang Hermansyah. (Arie Puji Waluyo)

Sumber: WartaKota
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved