Aa Gatot dan Narkoba

Sutradara Film Azrax Terseret Kasus Senjata Api Gatot

Aparat Subdit Resmob Dit Reskrimum Polda Metro Jaya mendalami kasus kepemilikan dua senjata api Gatot Brajamusti.

Penulis: | Editor: Suprapto
Warta Kota
Reza, Gatot Brajamusti dan Elma Theana 

WARTA KOTA, PALMERAH— Aparat Subdit Resmob Dit Reskrimum Polda Metro Jaya mendalami kasus kepemilikan dua senjata api dan ratusan amunisi yang dimiliki mantan ketua Parfi, Gatot Brajamusti.

Pada Selasa (13/9/2016), aparat kepolisian akan meminta keterangan sutradara Film Azrax, Dedi Setiadi. Dua senjata api itu diperuntukan sebagai properti film tersebut.

"Iya, jadi (datang--Red)," tutur Kasubdit Resmob Dit Reskrimum Polda Metro Jaya, AKBP Budi Hermanto kepada wartawan, Selasa (13/9/2016).

Menurut dia, penyidik telah menyiapkan sejumlah pertanyaan terkait kasus tersebut.

"Draft 26 pertanyaan," katanya.

Selain Dedi Setiadi, kata dia, penyidik juga akan meminta keterangan artis Reza Artamevia. Di pemanggilan sebelumnya, dia berhalangan hadir karena sedang di NTB.

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved