Saipul Jamil Ditangkap
Rekonstruksi Ipul Berjalan Tertib dan Lancar
Rekonstruksi kasus cabul Saipul Jamil berjalan lancar.
WARTA KOTA, KELAPA GADING -- Pendangdut sekaligus tersangka kasus pencabulan terhadap anak dibawah umur, DS (17), yakni Saipul Jamil alias Ipul, menjalani rekonstruksi tertutup di rumah Ipul, Jalan Gading Indah Utara VI Blok NH 10 RT 25/12 Pegangsaan Dua, Kelapa Gading, Jakarta Utara, Kamis (17/3/2016).
Kanit Reskrim Polsek Kelapa Gading, IPTU Fahmi Amarullah mengatakan, rekonstruksi berjalan aman dan sesuai dengan prosedur.
"Rekonstruksi berjalan aman dan tertib, kita bekerja secara prosedural dan profesional," kata Fahmi.
Dalam rekonstruksi ini Ipul melakukan 31 adegan sesuai dengan Berita Acara Pemeriksaan (BAP). Hanya saja, pada saat rekonstruksi adanya 3 tambahan adegan.
"Pada adegan rekonstruksi ini korban DS tak dihadirkan lantaran masih berada di bawah umur. Dalam hal ini (rekonstruksi) yang dilakukan Polsek Kelapa Gading, dari awal sesuai dengan bap yaitu 31 adegan, namun pas rekonstruksi ada 3 tambahan adegan, sehingga totalnya menjadi 34 adegan," akuinya.
Fahmi juga mengatakan, rekonstruksi pada hari ini berjalan sesuai yang diharapkan pihak kepolisian.
"Sementara ini belum ada fakta-fakta baru tambahan dalam rekonstruksi ini. Intinya kegiatan Ini, menggambarkan beberapa kegiatan atau adegan dari BAP dari pihak SJ. Ya untuk sementara lancar-lancar sajalah. Selain itu berjalan sesuai yang kami harapkan," kata Fahmi
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/wartakota/foto/bank/originals/saipul_jamil_20160317_165824.jpg)