Bob Sadino

Bob Sadino Pernah Ungkap Kesedihan Ditinggal Istri Tercinta

Sebelum meninggal, Bob Sadino (81) rupanya masih meratapi kepergian sang istri, Soelami Soejoed.

Editor: Lucky Oktaviano
Kompas.com/Robertus Belarminus
Adnan Buyung Nasution melayat ke rumah almarhum Bob Sadino, Selasa (20/1/2015). 

WARTA KOTA, JAKARTA - Sebelum meninggal, Bob Sadino (81) rupanya masih meratapi kepergian sang istri, Soelami Soejoed.

Soelami meninggal dunia pada Juli 2014 silam. Bob Sadino sempat mengungkapkan kesedihannya itu kepada salah satu temannya, Adnan Buyung Nasution.

Hal ini diungkapkan Adnan seusai melayat ke rumah duka Bob Sadino di Jalan Lebak Bulus PDK, Cirendeu, Jakarta Selatan, Selasa (20/1/2015). Sebulan lalu, sebut Adnan, dia menjenguk Bob Sadino yang dirawat di rumah sakit.

Saat itulah Bob Sadino menceritakan kesedihannya itu kepada Adnan. "Beliau sedih sekali karena amat merasa kehilangan istri tercintanya. Dia bilang sendiri ke saya di rumah sakit sebulan yang lalu. Dia bilang 'gue sendiri, Yung (Buyung). Gue ditinggal sendiri," ujar Adnan menirukan perkataan Bob.

Ketika mengungkapkan hal itu, kata Adnan Buyung, Bob memeluknya dan menangis. Dia mencoba menghibur pria dengan nama lengkap Bambang Mustari Sadino bin Sadino itu.

"Saya bilang, ikhlaskan Bob, kita masing-masing ada waktunya dipanggil," ujar Adnan.

Adnan mengatakan, Bob bukan orang jauh bagi dia. Adnan dulu tinggal tak jauh dari kediaman Bob saat ini.

Bagi Adnan, Bob adalah sosok yang penuh inspirasi, terutama jika melihat seseorang yang dulu pernah menjual telur dan sayuran berubah menjadi pengusaha sukses.

"Itu menunjukkan orang dengan jiwa entrepreuneur, mulai dari nol. Dari punya garasi, sekarang punya Kemchicks. Contoh seorang yang punya semangat hidup perjuangan yang luar biasa. Dia dengan semangat itu membangun suatu usaha dari nol," ujar pria berusia 81 tahun itu.

Kini sahabatnya itu telah tiada. "Sekarang beliau sudah dipanggil Tuhan Yang Maha Esa. Mudah-mudahan Allah SWT mengampuni salahnya dan menerimanya di sisi-Nya," kata Adnan.

Sumber: Kompas.com
BERITATERKAIT
  • Ikuti kami di
    KOMENTAR

    BERITA TERKINI

    © 2023 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved