Kurikulum 2013

Mendikbud: Kurikulum 2013 Setengah Matang

Belum berjalan satu semester pengimplementasiannya, kurikulum 2013 mendapatkan berbagai kritik.

Editor: Suprapto

WARTA KOTA, PALMERAH— Kurikulum 2013 sudah diimplementasikan pada tahun ajaran 2014/2015. Tetapi, belum berjalan satu semester pengimplementasiannya, kurikulum ini mendapatkan berbagai kritik.

Menteri Pendidikan dan Kebudayaan, Anies Baswedan, menyayangkan kurikulum ini belum melewati uji publik yang layak. Menurutnya, kurikulum yang sedang berjalan saat ini belum siap sepenuhnya.

Dirinya juga membandingkan dengan negara lain yang memiliki kajian kurikulum dalam waktu 4-5 tahun sementara Indonesia dengan kurikulum 2013 nya hanya melakukan 1 tahun untuk pengujian kurikulum tersebut.

Oleh karena itu, ia paham jika begitu banyak protes untuk kurikulum itu.

"Diuji di 6000 sekolah, tapi belum ada feedbacknya sudah dijalankan seluruh sekolah dalam waktu setahun. Kasian anak-anak, kurikulum ini setengah matang," kata Anies, di Gedung RRI Jakarta, Sabtu (22/11/14).

Lebih lanjut, mantan rektor Universitas Paramadina inipun menyatakan Kemendikbud sedang mendalami kurikulum 2013.

Anies melanjutkan, kurikulum ini sedang dievaluasi oleh tim ahli dan tim penyusunnya. Ditanya apakah kurikulum ini akan terus digunakan, dirinya mengaku belum bisa memastikan.

"Saya tidak mau sekadar berhenti. Harus dievaluasi dulu di mana kurangnya, apakah masih bisa diperbaiki dalam jangka pendek atau tidak," katanya. (Agustin Setyo Wardani)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved