Inilah Kolam Renang Terbesar di Dunia

Inilah kolam renang raksasa yang juga tercatat sebagai kolam renang terbesar dan terluas di dunia.

Editor: Suprapto

WARTA KOTA, PALMERAH— Di tengah teriknya paparan sinar matahari dan suhu yang semakin memanas, salah satu trik paling mudah untuk membuat Anda dan sekeluarga bisa kembali merasakan kenyamanan adalah melompat ke kolam renang dan menikmati dinginnya air.

Tapi kali ini kita tidak bicara soal kolam renang yang biasa saja. Tapi kolam renang raksasa yang juga tercatat sebagai kolam renang terbesar dan terluas di dunia.

Melihat beberapa fotonya saja sudah membuat banyak orang langsung ingin berendam dan bermimpi suatu saat bisa menikmati kolam renang raksasa ini. Adalah sebuah resort mewah di Chile yang bernama San Alfonso del Mar yang tercatat memiliki fasilitas kolam renang terbesar dan terluas di seluruh dunia.

Memang, banyak kolam renang di dunia ini yang sukses mencuri perhatian dunia dengan kemegahan dan fasilitas serta pemandangan yang spektakuler. Yang terdekat dari Tanah Air, sebut saja Infinity Pool milik Marina Bay Sands, Singapura yang tersohor itu. Tapi rasanya, apa yang dimiliki San Alfonso del Mar tidak ada duanya.

Bagaimana tidak, kolam renang terbesar ini terbentang di garis pantai. Ukurannya tak kurang dari gabungan 20 kolam renang ukuran Olimpiade! Kolam ini bisa menampung hingga 66 juta gallon air. Bahkan pencipta kolam ini mengklaim bahwa San Alfonso del Mar memiliki besar enam kali lipat dari kompetitor terdekatnya, yaitu kolam renang Orthlieb di Casablanca. Maroko.

Tak hanya besar dan luas, kolam renang ini juga memiliki kedalaman yang luar biasa. Guinness World Record mencatat kedalaman kolam renang ini sebagai yang terdalam dengan ukuran 115 kaki atau sekitar 3,5 meter. Untuk mengisi kapasitas kolam renang, pengelola harus menyedot air dari laut dan lantas menyaringnya dengan beberapa tahap. Biaya pemeliharaan kolam renang sendiri bisa mencapai Rp 40 miliar setiap tahunnya.(Yetta Angelina)

Sumber: Nova
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved