Tips Seks
Kenapa Wanita Sulit Orgasme di Pagi Hari
Jika wanita belum sempat buang air seni saat bangun tidur semakin sulit orgasme dicapai.
WARTA KOTA, PALMERAH— Tak pernah ada waktu baku untuk berhubungan seks. Namun berdasarkan riset dan ilmu pengetahuan, kebanyakan pria lebih menyukai "serangan fajar" atau seks pagi hari. Mengapa demikian?
Dijelaskan Tammy Nelson, Ph.D., seorang terapis seks dan relationship yang juga penulis buku Getting the Sex You Want , aktivitas seks pagi hari merupakan proses alami setelah semalam tubuh pria menghasilkan testosteron. Di saat yang sama, tubuh pria juga memproduksi vasopressin atau hormon peningkat perasaan emosional. Di pagi hari, biasanya penis pria ereksi, dan di saat itu pula pria merasa lebih intim dengan pasangan.
Namun reaksi lambat wanita yang terbangun di sebelah Si Pria, membuat wanita tak begitu menikmati morning sex .
“Orgasme lebih sulit dicapai saat pagi terutama jika wanita belum mencapai puncak gairah. Ingat, wanita butuh santai dan merasa nyaman dengan kebersihan fisik,” ungkap Nelson lagi.
Kondisi tak nyaman ini memicu stres dan mengurangi kenikmatan. Ditambah, jika wanita belum sempat buang air seni saat bangun tidur semakin sulit orgasme dicapai.
“Dan lagi, otot-otot pengontrol orgasme adalah otot-otot yang sama digunakan untuk menghentikan aliran air seni,” ujar Nelson menjelaskan mengapa wanita sulit orgasme saat serangan fajar.