Tak Mahir Berenang, Candra Tewas Tenggelam

Candra Susanto ditemukan tewas di Kolam Renang Patra, Duri Kepa, Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Senin (7/4/2014) petang.

Penulis: Feryanto Hadi | Editor: Hertanto Soebijoto
Tribunnews.com
Ilustrasi 

WARTA KOTA, KEBON JERUK - Pria bernama Candra Susanto ditemukan tewas di Kolam Renang Patra, Duri Kepa, Kebon Jeruk, Jakarta Barat pada Senin (7/4/2014) petang. Pemuda 23 tahun tersebut diduga tenggelam karena tak mahir berenang.

Kapolsek Metro Kebon Jeruk, Komisaris Slamet memastikan tidak ada tanda-tanda penganiayaan pada tibuh pria asal Tulang Bawang, Lampung.

"Dugaan kami dia tenggelam dan kehabisan nafas," katanya ketika dikonfirmasi Selasa (8/4/2014) pagi.

Rekan Candra bernama Abdul Rosyid menuturkaan, keduanya berenang sejak pukul 15.00. Selama dua jam berenang, awalnya kondisi Candra baik-baik saja.

Namun, sekira pukul 17.30, Candra mendadak menghilang dari permukaan air. Ketika ditemukan, tubuh Candra sudah berada di dasar kolam. Kondisinya lemas, tak sadarkan diri.

Oleh petugas kolam renang, Candra yang tak lagi bernafas segera dilarikan ke RS. Siloam Kebon Jeruk. Tetapi, beberapa saat setelah ditangani, nyawanya tidak tertolong. Dari lubang hidungnya banyak mengeluarkan darah segar.

Slamet menegaskan, belum diketahui kepastian Candra yang mendadak tak sadarkan diri saat berenang. Namun, hasil identifikasi tewasnya Candra, karena terlalu banyak kemasukan air.

"Saat dibawa ke rumah sakit, kondisinya sudah lemas, setelah ditangani sejam berikutnya pemuda ini meninggal dunia," tandas Slamet.

BERITATERKAIT
  • Ikuti kami di
    KOMENTAR

    BERITA TERKINI

    © 2023 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved