Profil

Bunga Mega Bikin Wadah CeweQuat

Peluang kaum perempuan untuk menempati berbagai posisi dalam berbagai sektor kehidupan sangat besar.

Penulis: Feryanto Hadi | Editor: Suprapto

Di era sekarang, peluang kaum perempuan untuk menempati berbagai posisi dalam berbagai sektor kehidupan sangat  besar. Hal ini yang mendorong Bunga Mega untuk membuat sebuah wadah bagi kaum perempuan bernama CeweQuat, yang bertujuan untuk mendorong para kaum perempuan agar bisa berkompetisi secara positif di berbagai bidang.

"Makna CeweQuat buat saya adala perempuan yang mengenal, memahami nilai dan prinsip hidupnya serta mengaplikasikannya dalam pola pikir sehat dan mental yang kuat. Sehingga mereka bisa menjadi sosok yang berkarakter,menjadi *benchmark* atau role model dan jadi pribadi yang berdaya di masyarakat," katanya kepada Warta Kota.

Dalam pandangan Bunga, perempuan yang kuat erat kaitannya dengan kepribadian yang secure atau utuh, sehingga tidak hanya sibuk berkompetisi melainkan memiliki kemampuan untuk bersinergi dengan masyarakat maupun orang-orang di sekitarnya.

"Jadi, 15 orang yang ada di dalam komunitas ini saling berupaya untuk mengaktualisasikan diri. Bukan komunitas emansipasi. Sekarang menurut saya pribadi ini bukan soal isu gender lagi melainkan isu kompetensi," katanya.

Jika kita kaum perempuan karya yang baik dan orang mengenal kita sebagai pribadi yang kompeten, kita akan selalu punya tempat di market place.," imbuhnya sambil menjelaskan komunitas ini terbentuk pada 2012.
Komunitas CeweQuat sendiri fokus terhadap tema yang berkaitan dengan*self development, relationship*, dan *passion*/*purpose of life*. (Fha)

Biodata:
Nama: Bunga Mega,
Tempat tanggal Lahir: Jakarta 19 Agustus 1983
Pendidikan: Jurusan Manajemen Universitas Tarumanegara
Profesi : Entrepreneur, Public Speaker, Author of #CeweQuatBook Prestasi : Top 10 Indonesia Womenpreneur Competition 2013, Top 24 Youth Start up Icon Regional Jakarta 2013

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved