Teroris di Ciputat
Terduga Teroris Juga Diciduk di Bogor
Anggota Detasemen Khusus 88 antiteror menggerebek dua rumah di Perumahan Mega Sentul, Bogor. Pemilik rumah ditangkap.
WARTA KOTA, BOGOR-- Anggota Detasemen Khusus 88 antiteror menggerebek dua rumah di Perumahan Mega Sentul, Sektor Alamanda, RT 02/08, Desa Pasir Laja, Kecamatan Sukaraja, Kabupaten Bogor, Rabu, (1/1/2014) sekitar pukul 18.00.
Dalam penggerebekan tersebut petugas menangkap pemilik rumah yang diketahui bernama Saduloh Rozak (40) terduga teroris jaringan Abu Roban. "Iya tadi sekitar jam setengah 7 malam, mang rozak dibawa empat orang yang berpakian hitam dan membawa senjata api," kata Havid (19) keponakan korban saat ditemui di lokasi penggerebekan.
Havid mengatakan, saat itu dia akan berkunjung ke rumah bibinya yang diketahui merupakan istri pertama Rozak, bersama dua orang temanya usai mengikuti pelatihan di wilayah Cileungsi. "Saya baru datang untuk bertamu dan saya juga sempat digeledah oleh petugas, tapi saya enggak dibawa sama densus," katanya.
Sementara itu, Dedi (34) mengatakan, petugas Densus 88 menggeledah dua rumah yakni rumah milik Rozak dan sempat memeriksa istri pertamanya Rozak, bernama Sifa. "Awalnya petugas Desnsus menggerbek rumah Rozak bersama istri pertamanya Sifa," katanya.
Kemudian petugas juga menggeledah rumah kedua Rozak yang ditempati istrinya keduanya di RT 3/8."Rumah istri keduanya pun digeleledah, masih di perumahan yang sama," katanya.
Informasi yang dihimpun di lokasi, petugas menyita sejumlah barang bukti di dua rumah tersebut. Diantaranya, satu golok, satu pedang, tiga buah bisau blati, dan sejumlah buku tentang jihad.
Dia mengatakan, petugas juga sempat mengamankan satu ember warna putih yang diduga merupakan bahan peledak, "Di rumah istri ke duanya petugas juga mengamankan pen gun, peluru gotri, 4 air shof gun, dan satu kotak berisi pistol jenis FN dan beberapa peluru," kata dia. (wid)
Informasi lebih lengkap, silakan baca Warta Kota edisi Kamis (2/1/2014).