Valentine 2013

Menikmati Cupcakes Cinta di Hari Valentine

Salah satunya adalah Cupcakes cokelat dengan whipped cream frosting. Nah, yuk kita simak cara membuatnya.

|
MERAYAKAN Valentine bersama istri, kekasih, keluarga, gebetan ataupun sahabat, tentunya tak lengkap bila tanpa menikmati cemilan nan lezat.
 
Salah satunya adalah cupcakes cokelat dengan whipped cream frosting. Nah, yuk kita simak cara membuatnya cupcakes tersebut:
 
Waktu membuat: 40 menit
Untuk : 8 porsi
 
Bahan :
  • 156 gr Tepung serba guna
  • 150 gr Gula pasir
  • 21.5 gr Bubuk cokelat tanpa gula (unsweetened cocoa powder)
  • 1 sdt** Soda kue
  • 1/8 sdt Garam
  • 118 ml Air
  • 122 gram Plain yogurt bebas lemak
  • 59 ml Minyak sayur
  • 59 ml saus apel tanpa gula atau unsweetened applesauce
  • 1 Telur putih
  • 1/2 sdt Kopi instan, larutkan dengan 2 sdm* air panas
  • 1 1/2 sdm Ekstrak vanilla
  • 119 gr Heavy cream
  • 57 gram Krim keju rendah lemak atau reduced-fat cream cheese 
  • 30 gr Gula icing (confectoner sugar)
  • 2-3 tetes pewarna merah makanan (bila diperlukan)
Cara :
  1. Panaskan oven hingga suhu 1770C. Siapkan 8 mangkuk muffin ukuran standar di atas loyang.
  2. Campurkan tepung, gula pasir, bubuk cokelat, soda kue, dan garam di dalam mangkuk dengan menggunakan garpu.
  3. Taruh air, yogurt, minyak, saus apel, telur putih, kopi, dan 1 sdt** ekstrak vanilla di dalam mangkuk yang besar. Dengan menggunakan mixer kocok adonan hingga tercampur rata dan halus. Lalu, sedikit demi sedikit tambahkan campuran tepung dan kocok hingga halus.
  4. Masukkan adonan ke dalam cetakan muffin. Panggang hingga tusuk gigi benar-benar bersih dari adonan ketika kita tusukan tusuk gigi di tengah cup cakes, kira-kira selama 20-25 menit. Dinginkan.
  5. Menggunakan mixer,  kocok heavy cream, krim keju, gula icing, dan ½ sdt ekstrak vanilla yang tersisa di dalam mangkuk sampai mengembang dan kaku. Berikan sedikit pewarna makanan, jika perlu. Kemudian, olesi sekitar 2 sdm campuran krim di atas setiap cup cakes.
Tips:
 
Jika tidak ingin langsung disajikan, simpanlah cup cakes di dalam lemari pendingin terlebih dahulu.
 
(*) sdm : satu sendok makan, (**) sdt : satu sendok teh.
 
Info nutrisi per sajian:
 
326 kalori, 5 gr protein, 42 gr karbohidrat, 2 gr serat, 16,5 gr lemak, 6,5 gr lemak jenuh, dan 251 mg sodium.
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved