Sama-sama Pincang, Persija dan Borneo akan Adu Racikan Strategi
Persija Jakarta dan Pusamania Borneo FC menghadapi problem serupa menjelang laga mereka di Stadion Patriot Chandrabhaga, Bekasi, Minggu esok.

Laporan Wartawan wartakotalive.com Banu Adikara
WARTA KOTA, BEKASI -- Persija Jakarta dan Pusamania Borneo FC menghadapi problem yang sama menjelang laga mereka saat bertemu di Stadion Patriot Chandrabhaga, Bekasi, Jawa Barat, esok, Minggu (16/7).
Baik Macan Kemayoran maupun Pesut Etam takkan diperkuat beberapa pemain andalan yang tengah berkutat dengan cedera mereka masing-masing.
Kedua tim pun dipaksa adu kecerdikan strategi agar bisa meraih poin dengan kondisi skuat yang seadanya.
Pelatih Persija, Stefano Cugurra Teco hampir memastikan dirinya kembali tidak memasang marquee player, Bruno da Silva Lopes yang sedang mengalami cedera paha.

Absennya Bruno memang terbukti membuat lini serang Persija tumpul. Tiga laga melawan Gresik United, Semen Padang, dan Persipura Jayapura, Persija terus meraih hasil imbang.
Mengomentari hal tersebut, Teco mengatakan bahwa hal ini sudah menjadi resiko permainan. Pasalnya, jika dipaksakan, bukan tak mungkin cedera Bruno bakal makin parah.
Walau sudah kembali berlatih bersama, Teco masih sangsi Bruno sudah bisa kembali ke performa awalnya.
"Kami akan lihat lagi kesiapannya saat melawan Pusamania nanti. Kami tidak akan paksakan jika dia belum siap, karena malah bisa cedera panjang, " kata Teco.
Disamping cederanya Bruno, Persija memang tengah menjalani agenda padat dengan tujuh jadwal pertandingan.
-
Hadapi PSIS Tanpa Rezaldi, Pelatih Persija Siapkan Dua Pengganti
-
Menang 2-0 atas Borneo FC, Persija Tak Terkalahkan di Kandang
-
Tendangan Bebas Jaime Bawa Persija Unggul 1-0 atas Borneo di Babak Pertama
-
Polisi Tertibkan Suporter Persija yang Ramaikan Senayan karena Naik di Atap Metromini
-
Persija Vs Borneo FC, Dua Pemain Ini Siap Reuni